Rapat Koordinasi dan Evaluasi Optimasi Lahan di Kalimantan Selatan
(Rabu, 26 Juni 2024) BSIP Lahan Rawa hadir dalam Rapat Koordinasi Evaluasi Perkembangan Optimasi Lahan Rawa, Pompanisasi, dan Tumpang Sisip di Kalimantan Selatan. Acara ini dihadiri oleh Kepala BPPSDMP Prof. Dr. Ir. Dedi Nursyamsi M.Agr. selaku penanggungjawab (PJ) Kalimantan Selatan, Kepala Pusat Penyuluhan Pertanian Dr. Ir. Bustanul Arifin Cahya, M.D.M, Plt Sekretaris Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan Saptono, SE., MM, serta Dandem 101 Antasari yang diwakili oleh Letda Infantri Slamet Sarwono WS Pasi Binwanwil Korem 101 Antasari.
Dalam rapat ini, Prof. Dedi bersama jajarannya berkoordinasi, berdiskusi, dan mencari solusi bersama Penanggung Jawab (PJ) serta dinas pertanian di tingkat kabupaten untuk mendorong peningkatan area tanam di Kalimantan Selatan.
BSIP Lahan Rawa bertindak sebagai PJ di tiga kabupaten, yakni Hulu Sungai Utara, Hulu Sungai Tengah, dan Kotabaru. Pada kesempatan ini, Dr. Maulia Aries Susanti, S.P., M.Sc, yang mewakili Kepala BSIP Lahan Rawa, menyampaikan data terbaru mengenai peningkatan area tanam di ketiga kabupaten tersebut.
Melalui kegiatan ini, diharapkan langkah-langkah optimasi lahan rawa, pompanisasi, dan tumpang sisip dapat terus dikembangkan guna meningkatkan produktivitas pertanian dalam mengantisipasi darurat pangan. (RAMS/AF)