
LTT Oplah Terus Berlanjut: Harapan Petani Tumpung Ulung untuk Musim Tanam yang Lebih Baik
Barito Timur, 22 April 2025 – Program LTT Optimalisasi Lahan (Oplah) terus menunjukkan geliat positif di lapangan. Pada hari Selasa, 22 April, tim dari BRMP Rawa melakukan kunjungan ke lahan pertanian milik Pak Anang, seorang petani di Desa Tumpung Ulung, Kecamatan Pematang Karau, Kabupaten Barito Timur, Kalimantan Tengah.
Pak Anang merupakan salah satu penerima manfaat dari program Optimalisasi Lahan yang dilaksanakan. Berkat bantuan tersebut, ia berhasil meningkatkan produktivitas lahan pertaniannya. Tidak hanya itu, ia juga sudah bersiap untuk kembali melakukan pertanaman pada akhir bulan April ini.
Program Optimalisasi Lahan ini merupakan salah satu upaya pemerintah dalam mendukung peningkatan ketahanan pangan nasional, khususnya di wilayah-wilayah lahan rawa yang memiliki potensi besar namun belum tergarap secara optimal.
Kegiatan ini menjadi bukti nyata bahwa sinergi antara petani dan pemerintah terus berlanjut untuk mewujudkan pertanian yang lebih produktif dan berkelanjutan.