Kunjungan ke IP2SIP Tawar & Tanggul : Optimalisasi Pemanfaatan Lahan untuk Ketahanan Pangan
Pada Kamis, 13 Juni 2024, Kepala BSIP Lahan Rawa, Dr. Lutfi Izhar, bersama dengan Ketua Tim Kerja LPPK, Dr. Maulia Aries Susanti, melakukan kunjungan penting ke IP2SIP Tawar dan Tanggul. Kunjungan ini bertujuan untuk membahas dan merencanakan pengoptimalan penggunaan lahan IP2SIP Tawar dan Tanggul dalam rangka mendukung ketahanan pangan nasional.
IP2SIP Tawar, dengan luas hampir 1 hektar, dan IP2SIP Tanggul yang mencakup area seluas 49 hektar, keduanya mewakili karakteristik lebak dangkal dan tengahan. Lahan-lahan ini aktif dimanfaatkan untuk budidaya berbagai jenis tanaman hortikultura sayuran. Namun, tantangan yang dihadapi dalam pemanfaatan lahan tersebut cukup signifikan. Masalah seperti genangan air yang terjadi setiap tahun, sumber daya manusia yang terbatas, serta minimnya pendanaan menjadi kendala utama.
Meskipun demikian, upaya terus dilakukan untuk mengatasi hambatan tersebut. Salah satu strategi yang diusulkan adalah melibatkan petani setempat untuk bersama-sama mengelola dan memanfaatkan lahan IP2SIP.
Dr. Lutfi Izhar dan Dr. Maulia Aries Susanti menunjukkan optimisme tinggi bahwa dengan kerja sama dan strategi yang tepat, lahan rawa dapat dimanfaatkan secara maksimal untuk mendukung ketahanan pangan Indonesia. Mereka menegaskan pentingnya peran lahan rawa sebagai sumber daya berkelanjutan dalam mendukung ketahanan pangan nasional. Lahan rawa, lahan sepanjang masa mendukung ketahanan pangan Indonesia! (MAS)